Resep Gethuk Lindri Jajanan Tradisional Khas Jawa Tengah
gethuk merupakan jajanan
tradisional khas Jawa Tengah. Bukan hanya terkenal di wilayah Jawa tapi gethuk
sudah menyebar di seluruh wilayah Indonesia. Di era modern sekarang,
gethuk sudah banyak dimodifikasi menjadi bermacam-macam varian, jadi banyak
digemari oleh semua kalangan. Gethuk adalah makanan ringan atau jajanan
pasar tradisional yang terbuat dari singkong. Gethuk umumnya banyak ditemukan
di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Selain gethuk ada juga yang disebut gethuk lindri.
Jenis jajanan ini punya bahan dasar yang sama dengan gethuk. Bedanya, gethuk
lindri punya penampilaan yang lebih menarik
karena biasanya gethuk lindri diberi
pewarna makanan dan ditaburi gula dan kelapa parut. gethuk adalah makanan
tradisional yang menjadi kebanggaan masyarakat Magelang, Jawa Tengah. Namun
sekarang, jajanan pasar ini bisa ditemukan di seluruh pulau Jawa.
Baca juga: Resep Soto Kudus
Kuliner ini disukai oleh kalangan bangsawan, pedagang maupun petani,
karena rasanya yang manis dan gurih. Tak cuma sekadar panganan rakyat, gethuk
punya sejaarah dan filosofi yang cukup tinggi lho. meskipun jajanan lezat satu
ini berasal dari magelang, anda tidak perlu jauh-jauh pergi kesana untuk
menikmatinya. anda juga dapat membuatnya sendiri dirumah. berikut resep gethuk
lindri jajanan tradisional khas jawa tengah.
Bahan:
· 800 gram singkong, potong
· 150 gram gula halus, gula pasir blender
· 75 gram margarin/mentega, lelehkan
· 1/2 sdt vanilla essence
· 1/4 sdt garam
· 1/4 btr kelapa parut
· pasta strawberry, orange, pandan
Baca juga: Resep Mie Ongklok Khas Wonosobo Khas Jawa Tengah
Cara membuat:
1. campurkan kelapa parut dan garam lalu aduk rata. Selanjutnya kukus
singkong dan kelapa parut bersama hingga singkongnya matang dan empuk selama 35
menit. Angkat singkong lalu tumbuk hingga halus, jangan lupa buang sumbunya.
2. Selagi singkong
hangat beri gula pasir, vanilla essence, dan mentega/margarin yang sudah
dilelehkan lalu aduk hingga rata atau uleni hingga lembut dan membentuk adonan.
3. Setelah itu
bagi 3 bagian sama rata lalu beri pasta strawberry, orange, dan pandan
secukupnya, aduk hingga warna tercampur rata.
4. Ambil sebagian
adonan lalu masukan kedalam cetakan. Tata gethuk dipiring saji lalu beri
taburan kelapa parut. Sajikan.
Selamat mencoba
! J
Komentar
Posting Komentar