Resep Pancake

Tahukah Anda bahwa penyajian pancake di seluruh dunia tidaklah sama. Ya, Anda bisa menyajikan pancake dengan cita rasa manis ataupun asin menggunakan beberapa jenis topping. Hidangan ini dapat dinikmati dengan olesan selai buah, selai cokelat seperti Tulip Chocolate Cream, madu, atau hanya potongan butter di atasnya.

Kue dadar ini sudah ada sejak zaman Romawi kuno. Saat itu, pancake dibuat menggunakan tepung, telur, susu, dan beberapa bumbu, kemudian dibakar di atas wajan datar. Orang Romawi menamai makanan ini ‘Alita Dolcia’, artinya makanan manis. Mereka menyantap pancake dengan menambahkan sirup buah-buahan atau madu.

Baca juga: Resep Roti Maryam Atau Roti Canai

Pancake ternyata sudah dikenal oleh bangsa Indian sejak 1607 dengan nama nokehick. Adonan pancake ala bangsa Indian terbuat dari jagung dan dibentuk menggunakan tangan. Makanan ini mulai populer dan dikenal secara luas di negeri paman Sam sejak 1870-an setelah diperkenalkan oleh pendatang Inggris. jika anda ingin menikmati makanan satu ini, anda bisa membuatnya sendiri dirumah. berikut resep pancake yang bisa anda coba.

Bahan 1:

·    125 gr tepung terigu segitiga biru

·    3 sdm gula pasir

·    2 sdt baking powder

Bahan 2:

·    1 butir telur

·    250 ml susu

·    2 sdm margarin yang sudah dilelehkan atau minyak sayur

·    madu/maple syrup/cokelat untuk toping

Cara Membuat:

1.  campurkan bahan 1 disatu mangkok, lalu aduk bahan 1 dimangkok lainnya. ingat, cuma diaduk jangan dikocok apalagi sampai berbusa. nanti pancakenya jadi bantet.

Baca juga: Resep Bolen Pisang

2.  masukkan bahan 1 ke dalam mangkok yang berisi bahan 2 secara perlahan sambil diaduk. lanjutkan mengaduk sampai semua bahan tercampur dan tidak bergelembung.

3.  panaskan teflon dengan api yang paling kecil, tidak perlu pakai butter/margarin lagi. tuang pakai sendok sayur, tunggu sampai kecoklatan, dan balik.

4.  lalu angkan dan sajikan.

selamat mencoba! :)

 

Komentar